Diskusi Epigrafi Khusus Perkumpulan Ahli Epigrafi Indonesia (PAEI) Komisariat Jawa Tengah di ruang lt.1 FIB Universitas Diponegoro pukul 09.00-12.00 WIB yang akan dipantik oleh Mas Tri Subekso dan Mba Tyassanti Kusumo Dewanti dimoderatori oleh mba Atika Kurnia Putri.
Tata Kelola Pamer (display) melewati serangkaian proses dari pemilihan benda dari tempat penyimpanan (storage) hingga pertimbangan teknis yang memungkinkan keterbacaan dan atau ketertangkapan mata. Pertimbangan-pertimbangan itu juga terjadi pada proses pemajangan prasasti di museum dan atau ruang pajang temporer yang lain.
Kedua, prasasti juga sangat lekat dengan temuan-temuan arkeologis yang lain pada masa klasik di Jawa bagian Tengah. Prasasti memberi petunjuk penting untuk memberi penanggalan pada kompleks temuan arkeologi yang dimungkinkan terkait atau masih menjadi satu bagian dari temuan kompleks secara in-situ.